Lawan Scoopy FI, Yamaha Rombak Fino

New Yamaha Fino
Sumber :
  • Google
VIVAnews
Pelita Air Klaim Tak Ada Kendala saat Angkut Penumpang Arus Balik Lebaran 2024
- Persaingan antara Honda dan Yamaha di pasar motor Tanah Air tidak pernah surut. Setelah Honda beberapa waktu lalu meluncurkan motor matik bergaya retro, Honda Scoopy, sang kompetitor, Yamaha, juga tengah mempersiapkan Fino terbaru.

Jeep Rubicon Mario Dandy Dilelang dengan Harga Limit Rp809 Juta, Intip Spesifikasinya

Produsen berlambang garpu tala itu bakal merombak desain Fino. Revisi dilakukan pada bagian
Pesan Vicky Prasetyo Jika Meninggal Dunia, Minta Hal Ini ke Keluarga
headlamp berbentuk oval dan lampu sein yang sedikit lancip.


Sementara itu, untuk mesin, perombakan terjadi pada sistem pengabut bahan bakar yang mengusung FI (
Fuel Injection
) atau dikenal YMJET-FI.


Mengenai rencana ini, Direktur Pemasaran Eksekutif PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing, Yutaka Terada, masih enggan berkomentar lebih banyak.


"Fino injeksi kapan? Tidak bisa bicara sekarang," kata Terada, Senin 25 Maret 2013.


Lantas, apakah kehadiran Yamaha Fino baru tersedia model velg jari-jari? "Fino jari-jari? Di Thailand ada. Kalau memang ada permintaan pasar, kami bisa impor dari sana," ujar Terada.


Namun, dia menjelaskan, semua produk yang akan diluncurkan di Indonesia selalu berdasarkan kebutuhan dan kemauan konsumen. "Yamaha akan menghadirkan produk baru, namun tergantung yang diprioritaskan," katanya.


Diketahui, Fino generasi baru akan mendebut di Bangkok International Motor Show (BIMS) 2013. Skutik ini menggunakan mesin injeksi milik Yamaha (YMJET-FI) berkapasitas 114 cc, sama yang digunakan oleh Mio J. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya