BMW Tarik 570 Ribu Mobil, Apa Penyebabnya?

Logo BMW
Sumber :
  • business.rediff.com
VIVAnews
Senada dengan BNPT, Guru Besar UI Sebut Perempuan, Anak dan Remaja Rentan Terpapar Radikalisme
- Produsen mobil asal Jerman, BMW melakukan recall atau penarikan kembali hampir 570 ribu kendaraan di Amerika Serikat dan Kanada.

Sisterhood Modest Bazaar, Berburu Baju Lebaran Hingga Menu Berbuka

Dilansir
Momen Akrab Prabowo dan Jokowi di Acara Bukber di Istana Negara
Forbes , Senin 18 Februari 2013, recall kali ini berdampak pada model-model sedan, station wagon, convertible dan coupe BMW Seri 3 model tahun 2007 hingga 2011, BMW Seri 1 Coupe, Convertible 2008-2012, serta mobil sport BMW Z4 model tahun 2009-2011.


Recall dilakukan lantaran kabel-kabel penghubung dan terminal kotak sekring pada mobil tersebut memiliki potensi terputus, sehingga mengganggu hubungan kelistrikan antara baterai di bagasi dengan kotak sekering di bagian depan.


Menurut Badan Keselamatan Lalu lintas Jalan Raya Amerika Serikat (NHTSA), jika hal itu terjadi, mobil akan kehilangan tenaga listrik yang menyebabkan mesin tidak berfungsi secara tiba-tiba.


BMW mengatakan kepada NHTSA, masalah tersebut berasal dari gerakan antara kabel baterai dengan kotak sekering.


BMW juga mengakui adanya sebuah kecelakaan kecil di Kanada yang diakibatkan oleh masalah tersebut, namun tidak ada yang cedera dalam insiden itu.


BMW akan memberitahukan para pemilik kendaraan mulai Maret nanti untuk mengundangnya ke dealer terdekat. Mereka siap mengganti sambungan kabel baterai tersebut tanpa biaya. (umi)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya