Kilas 2012: Mobil-mobil Fenomenal di Indonesia (2)

Test Drive Honda Brio
Sumber :
  • VIVAnews/Herdi Muhardi

VIVAnews - Varian mobil yang kini sedang naik daun pada 2012 adalah citycar. Memiliki bodi kompak dengan harga relatif terjangkau jadi alasan mobil ini ramai diburu konsumen.

Persaingan di segmen itu pun makin menarik, terlebih ada pendatang baru yaitu Honda Brio dan Mitsubishi Mirage. Para pemain lama seperti KIA Picanto,  Nissan March, Suzuki Splash, dan Daihatsu Sirion pun harus lebih waspada, jika tak ingin pangsa pasarnya tidak direbut.

Sepak terjang dan terbilang cukup sukses merebut hati pasar. Brio misalnya, mobil yang dibanderol Rp149-170 juta ini terjual 6.511 unit sejak diluncurkan Agustus lalu hingga November.

Jika dihitung mulai dari empat bulan terakhir, penjualan Brio sudah mengalahkan posisi Picanto dan March.

Selain Brio, mobil yang mendapat perhatian lebih dari konsumen Indonesia adalah Mirage. Meski baru tiga bulan, mobil yang diimpor utuh dari Thailand itu terjual 2.870 unit.

Beberapa waktu lalu, Mitsubishi juga mengklaim mobil kecilnya itu mampu menghabiskan bahan bakar 27 km/liter untuk tipe GLX M/T dan 25,3 km/liter untuk tipe GLS A/T.

Untuk kelas citycar, data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) menunjukkan, selama Januari hingga November 2012, penjualannya terus meningkat hingga 38.985 unit.

Pangsa pasar citycar diprediksi mengalami lonjakan pada 2013. Sebab, bakal banyak mobil murah dan ramah lingkungan dari segmen tersebut. Sebut saja, Toyota Agya dan Daihatsu Ayla yang sudah diperkenalkan beberapa waktu lalu. (art)

Fenomenal, Timnas Indonesia U-23 Lolos Semifinal Piala Asia U-23 Usai Kalahkan Korsel
Kantor Wali Nagari Singguliang Lubuak Aluan, Padang Pariaman, disegel warga

Top News: AHY Wanti-wanti Prabowo, Heboh Wali Nagari di Sumbar Digerebek Warga Mesum

Simak sejumlah artikel yang masuk deretan terpopuler dalam kanal News VIVA sepanjang Kamis, 25 April 2024. Salah satunya soal pertemuan Prabowo dengan Cak Imin.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024