Saingan Avanza-Xenia dari Honda

Mobil Honda Indonesia International Motor Show (IIMS) 2012
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVAnews - Pasar low MPV nasional akan diramaikan lagi dengan berbagai merek-merek baru. Selama ini Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia lah yang menguasai pasar segmen ini dan berhasil menjadi model terlaris sepanjang masa.

Salah satu yang sedang menimbang pasar adalah Honda. Rencananya, Honda akan menantang mobil keluarga di bawah Rp200 juta dengan menggunakan mesin Brio, mobil paling murah di jajaran Honda. "Kami sedang mengkaji," kata Direktur Marketing dan Purnajual Honda Indonesia Jonfis Fandy di Jakarta, Rabu 26 September 2012.

Dia mengatakan, kajian perlu dilakukan karena low MPV yang akan dikeluarkan ini sama sekali berbeda dengan MPV Honda sebelumnya.

Brio merupakan mobil kota dengan harga terjangkau. Menggunakan mesin Honda i-VTEC SOHC 1.3 liter, 4 silinder, Brio mampu menghasilkan tenaga 100 PS pada 6.000 rpm dan torsi 13 kg.m pada 4.800 rpm. Tenaga ini diklaim tertinggi di kelasnya.

Mobil yang diimpor utuh dari Thailand ini dipasarkan mulai dari Rp149 juta untuk terendah dan Rp170 juta untuk tipe tertinggi. Nah, dengan patokan itu, mungkinkah low MPV Honda dipasarkan sejajar dengan Avanza-Xenia dengan harga di bawah Rp200 juta? (umi)

Mitsubishi Fuso Resmikan Diler 3S Baru di Morowali
VIVA Militer: Serah terima jabatan Komandan Yonif 305 Tengkorak Kostrad TNI

Akhirnya Letkol Danu Resmi Jadi Komandan Pasukan Tengkorak Kostrad TNI Gantikan Raja Aibon Kogila

Serah terima baru saja dilaksanakan di lapangan Sadelor.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024