Motor Raksasa Made in China Beredar di Jalanan

Motor raksasa di China
Sumber :
  • Motorbeam

VIVAnews – Seorang pria keturunan etnis Uighur--salah satu suku minoritas di Xinjiang, China, mampu memodifikasi sepeda motor menjadi tidak lazim dan unik. Seperti dilansir Motorbeam, Selasa 7 Mei 2013, Abulanjo, pria berusia 30 tahun ini telah menghabiskan waktu satu tahun dengan biaya 8000 yuan atau Rp12,6 juta hanya untuk merakit sebuah motor raksasa.

Tak tanggung-tanggung, motor raksasa ini memiliki panjang 14 kaki atau 7,8 meter. Tidak diketahui mengapa pria ini membuat motor raksasa tersebut. Dia hanya menyatakan apa yang dilakukan dan dikerjakannya mengacu pada sebuah pepatah "segalanya bisa saja terjadi asal ada kemauan dan semangat".

Untuk merakitnya, dia memasangkan ban yang tidak biasa, bukan ban motor Harley-Davidson atau mobil, melainkan dua ban traktor--untuk depan-belakang, serta ban lebih kecil sebagai penyeimbang yang terletak pada bagian belakang.

Jika dilihat, hampir secara keseluruhan bodi motor menjadi bengkak, mulai dari lampu depan, spion, spakbor, begitu pula sasisnya.

Tidak disebutkan spesifikasi mesinnya. Tapi motor raksasa yang memiliki bobot mencapai 300 kilogram itu mampu berlari dengan kecepatan tertinggi 40 km/jam.

Uniknya, motor ini tidak hanya untuk dipajang. Pemiliknya juga menggunakannya di jalanan. Tertarik mencobanya?

Intip Wahana Baru Rivera Edutainment Park Bogor, Serunya Kumpul Keluarga Sambil Outbound
Diringkus, Pelaku pembunuhan bermodus begal di Kecamatan Poasia, Kota Kendari

Pembunuhan Sadis Modus Begal ke Mirna Ternyata Pembunuhan Berencana, Otaknya Menantu Korban

Aparat Kepolisian Polresta Kendari, mengungkap aktor utama dibalik kasus pembunuhan sadis bermodus begal, yang menimpa seorang perempuan bernama Mirna (51). Ada 2 pelaku.

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024